Pembaharu.ID, Sumut | Sejumlah perwakilan Rumah Kebangsaan Indonesia (RKI) Wilayah Sumut-Bangka Belitung diterima oleh Bupati Taput Drs Nikson Nababan M.Si silahturahmi dan diskusi bersama tentang pokok pikiran program RKI kedepan di rumah dinas Bupati Tapanuli Utara (Rabu, 06/01)
Ketua RKI Wilayah Sumut-NAD Jerri Simanjuntak, Ketua RKI Wilayah Bangka Belitung Dian Panjaitan, Ketua Perhimpunan Mahasiswa Tapanuli Utara Prov Bangka Belitung Ely Doan dan Ketua RKI Wilayah Taput Lucky Simanjuntak hadir membahas tentang kondisi daerah pada era Pandemi ditinjau dari sektor ekonomi, infrastruktur, UMKM dan peran pemuda di Taput.
Jerri mengatakan beberapa program besar yang ingin dilaksanakan bersama-sama di Taput yaitu Jambore Pemuda Se Taput Lintas Agama. Kegiatan ini sebagai bentuk partisipatif anak-anak muda Taput untuk membangun SDM Milenial Taput.
“Kegiatan tersebut akan kita laksanakan pada awal Februari 2021 ini, tetapi mengingat kondisi Pandemi Covid-19 yang belum berakhir kita anak-anak muda harus saling topang menopang dengan pemerintah untuk menangani penyebaran Covid-19 sehingga kegiatan harus kita undur. Semoga Pandemi ini cepat berlalu, kita rindu bangun Taput bersama-sama.” Ungkap Jerri Simanjuntak Ketua RKI Sumut-NAD.
Sambungnya “Kita juga anak-anak muda Taput terkhusus RKI akan tetap mendukung segala program Pemda Taput yang bersifat membangun, apalagi kita mendengar penjabaran dari Bapak Bupati akan adanya rencana membangun Tapanuli Utara melalui sektor pendidikan yaitu berdirinya Universitas Tapanuli Raya (UNTARA). Kita pastikan dukung niat baik ini dan akan tetap sosialisasikan kepada masyarakat urgensi pendirian UNTARA ini serta mendesak pemerintah pusat untuk segera menyetujui berdirinya Universitas tersebut.”
Dalam sesi diskusi Bupati Taput Nikson Nababan juga menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada RKI dan Mahasiswa Asal Tapanuli Utara di berbagai daerah yang memberikan perhatian ke Tapanuli Utara.
“Saya senang berdiskusi dengan anak-anak muda Taput, semoga niat baik kita ini segera terealisasi dengan baik. Kami mengharapkan dukungan dari adik-adik untuk tetap mengkawal pemerintahan kami, bahwa apapun rencana adik-adik untuk membuat kegiatan besar di Taput, kita akan dukung dan support semaksimal mungkin” tutupnya.
Seusai berdiskusi, nampak Bupati Taput berfoto bersama dengan Tokoh Masyarakat dan Perwakilan RKI Sumut-NAD-Bangka.